Pindah Kandang Ayam Petelur
Selama hidupnya, ayam petelur biasanya menempati setidaknya 2 tipe kandang , yaitu kandang pembesaran (kandang masa starter sampai grower) dan kandang produksi (kandang baterai). Oleh karena itu pada waktu tertentu ayam petelur akan mengalami pindah kandang. Keberhasilan manajemen pindah kandang ini akan mempengaruhi tingkat produktivitas ayam. Ayam petelur yang dipindah kandang mendekati masa produksi kurang dari 2 minggu dapat mengganggu produksi telur dan puncak produksi mundur. Hal ini disebabkan ayam stres dan dipaksa beradaptasi dengan kondisi kandang yang baru. Keadaan ini akan memberikan konsekuensi ayam "menunda" produksi telurnya. Manajemen pindah kandang harus dilakukan secara baik, mulai dari persiapan sebelum pindah kandang, treatment pada ayam yang akan dipindah maupun perlakuan saat di kandang baru.
Manajemen Pindah Kandang
Kesuksesan manajemen pindah kandang dipengaruhi oleh keberhasilan persiapan kandang, pelaksanaan pindah kandang dan juga perlakuan setalah menempati kandang baru.
1. Persiapan Pindah Kandang
Persiapan sebelum pindah pindah kandang meliputi persiapan kandang baru menerima ayam dan kondisi ayam saat dipindah. Seperti halnya persiapan kandang sebelum chicks-in, pembersihan dan desinfeksi kandang dan peralatan menjadi hal penting yang harus dilakukan
- Kandang yang akan ditempati harus sudah dibersihkan dengan pembersihan kering (disapu), menggunakan air (jetspray), penggosokan dengan sabun, dan juga setelah dikeringkan perlu disemprot dengan desinfektan, kemudian didiamkan selama 14 hari (masa kosong kandang).
- Peralatan kandang seperti paralon tempat ransum dan air minum harus dibersihkan dan didesinfeksi.
- Kondisi kandang dan peralatan harus diperiksa dan dipastikan berfungsi optimal.
- Penampungan air/Torn juga harus dibersihkan dan didesinfeksi.
- Lingkungan kandang juga harus dibersihkan dan didesinfeksi, jika perlu lakukan penyemprotan dengan pestisida dan insektisida.
- Re-chek kondisi kandang dan peralatan sebelum ditempati.
2. Saat Pindah Kandang
Pelaksanaan pindah kandang sebaiknya dilakukan dengan tepat dan cepat. Jika terlambat (ayam mulai berproduksi telur) dan prosesnya lama, stres yang dialami ayam lebih tinggi. Akibatnya proses produksi telur lambat bahkan dapat muncul kematian.
- Penangkapan ayam dilakukan secara hati-hati pada waktu yang tepat, saat pagi, sore atau malam hari, saat kandang tidak panas. Hal ini untuk menekan stres yang harus dialami ayam.
- Saat pindah kandang sebaiknya ayam tidak diberi ransum, dipuasakan agar saluran pencernaannya kosong.
3. Setelah Di Kandang Baru
Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat ayam telah menempati kandang yang baru agar lebih cepat beradaptasi, antara lain:
- Pastikan ayam mengakses air minum dengan mudah dan sesegera mungkin, setelah ayam menemukan air minum, segera berikan ransum dengan kualitas dan jumlah sesuai kebutuhan
- Berikan tambahan pencahayaan selama 22-24 jam pada hari pertama. Setelah ayam beradaptasi dengan kandang yang baru lakukan pengurangan pencahayaan secara bertahap.
- Lakukan pemantauan kondisi ayam secara rutin, meliputi; Tingkat konsumsi ransum, jumlah konsumsi minum, suhu dan kelembaban kandang, pertambahan berat badan yang dikontrol setiap minggu sampai ayam mencapai puncak produksi, perkembangan henday (HD) dan berat telur.
Pemantauan ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat adaptasi ayam terhadap kondisi kandang yang baru. Selain itu, bisa mengamati pencapaian target produktivitas ayam. Saat ditemukan hal kurang sesuai maka segera berikan treatment tertentu agar produktivitas kembali optimal.
Pemberian vitamin dan elektrolit, seperti vita stress atau vita strong sebelum dan sesudah pindah kandang akan membantu meningkatkan stamina tubuh ayam dan menurunkan efek stres yang ditimbulkan.
Manajemen pindah kandang memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktifitas telur. Manajemen ini hendaknya diterapkan secara tepat dan cepat. Waktu atau umur pindah kandang harus diatur sedemikian sehingga ayam mampu beradaptasi dengan kondisi yang baru secara optimal dan tidak memperlambat ayam pertama kali bertelur.
Berikut ini adalah gambar proses pindah kandang ayam petelur
Pemindahan Ayam ke Kandang Baterrai
Kandang Baterrai Yang Siap Ditempati Ayam
Ayam Sudah Dipindah Kandang
Proses Ayam Dipindah Kandang